Abdul Azis – Yosep Sahaka Dipastikan Dapat B1KWK dari PAN

oleh -542 Dilihat
Pasangan Abdul Azis - Yosep Sahaka dipastikan mendapat rekomendasi B1KWK dari PAN.

ONESULTRA.COM – Pasangan Bakal Calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati Kolaka Timur (Koltim) Abdul Azis – Yosep Sahaka dipastikan mendapat rekomendasi B1KWK dari Partai Amanat Nasional (PAN) untuk Pilkada 2024.

Kepastian ini, disampaikan politisi Partai Nasdem sekaligus Caleg Terpilih Irwansyah pada Senin 26 Agustus pagi. Ia menyebut, rekomendasi ini akan diterima beberapa saat kedepan bersama sejumlah bakal pasangan lain dari sejumlah kabupaten dan kota di Sulawesi Tenggara.

Baca Juga :  Jadi Paslon Paling Siap Daftar ke KPU, PDIP Serahkan B1-KWK kepada Pasangan Yudhi - Nirna

Dengan rekomendasi PAN ini, maka jumlah dukungan atau kursi yang akan digunakan pasangan ber akronim ASMARA ini, menjadi 10 kursi DPRD ditambah satu partai non seat yakni PSI partai putra bungsu Presiden Kaesang Pangarep.

Baca Juga :  Satgas Operasi Mantap Praja Kapuas Polda Kalbar Laksanakan Patroli Malam Skala Besar Pasca Pleno KPUD

”Nantinya, kami pasangan Asmara akan mendaftar di KPU pada Tanggal 28 Agustus, dengan dukungan dari Partai Nasdem 8 kursi, PAN 2 kursi dan PSI, yang akan bersama-sama membersamai perjuangan ini untuk meraih kemenangan 27 November mendatang,” ucap Irwansyah.

No More Posts Available.

No more pages to load.